Yogyakarta memang dikenal karena pemandangan pegunungannya yang megah dan juga pantainya yang indah. Bagi kamu yang hanya sekadar transit di Yogyakarta, terdapat deretan tempat keren yang bisa Sobat Pesona kunjungi, lho! Jangan khawatir, Sobat Pesona dapat mengunjungi tempat-tempat tanpa memakan waktu yang banyak karena letaknya berada di sekitar Bandara Internasional Yogyakarta.
1. Pantai Glagah
Pantai Glagah dikenal berkat pantainya yang berpasir hitam dengan ratusan tetrapoda yang berjejer di sepanjang sisi barat pantai. Suara ombak yang menabrak karang dan menyentuh bibir pantai benar-benar menjadi sebuah simfoni yang indah nan megah. Jika ombaknya terlalu besar bagi Sobat Pesona, terutama yang bepergian dengan sang buah hati, Sobat Pesona dapat menikmati laguna yang luas yang berada di dekatnya.

Sobat Pesona pun dapat menyewa perahu motor untuk berkeliling di laguna dan menikmati kolam renang yang mereka miliki. Ada juga sepeda, ATV dan kano yang bisa Sobat Pesona sewa untuk dapat bersenang-senang dengan orang-orang tercinta.
2. Waduk Sermo
Di tengah aura yang agung dari pegunungan Menoreh, Sermo Reservoir yang tenang benar-benar menjadi sebuah oasis yang surgawi. Objek wisata ini menawarkan pengalaman menjelajah setiap jengkal dari danau buatan dengan menggunakan perahu motor. Ingin menikmati perjalanan yang lebih santai dan menenangkan? Sobat Pesona bisa cukup duduk manis dan menikmati semilir angin Yogyakarta sambil menyaksikan momen matahari terbenam di balik bukit.

3. Kalibiru
Tepat di bawah awan dan bertengger di ketinggian 450 meter di atas permukaan laut di bukit Menoreh, Kalibiru menjadi tempat terbaik untuk melihat pemandangan yang menakjubkan. Hanya beberapa menit berkendara di Jalan Waduk Sermo dari bandara, Sobat Pesona bisa melihat pemandangan hutan rimbun yang indah di Yogyakarta sambil duduk di atas tempat berbentuk hati yang romantis.

4. Tebing Gunung Gajah
Tempat indah lainnya di Yogyakarta adalah Tebing Gunung Gajah di Kokap Kulon Progo. Objek wisata ini baru dibuka tahun 2019 lalu dan berada di ketinggian 900 m di atas permukaan laut. Di sini, Sobat Pesona dapat mengambil foto sambil duduk di bulan sabit dengan pemandangan hijau yang indah dan segar.
Image by iyo_purnomo
Tak hanya itu, Tebing Gunung Gajah pun menawarkan beberapa kegiatan outbound seperti flying fox dan treetop walks atau aktivitas berjalan di atas pohon. Harga tiket masuk ke objek wisata ini hanya dibanderol seharga Rp5.000 dan harga tiap aktivitas berkisar antara Rp15.000 – Rp50.000.
5. Puncak Suroloyo
Dengan ketinggian 1.019 meter di atas permukaan laut, Puncak Suroloyo adalah puncak tertinggi dari Pegunungan Menoreh. Hal yang paling unik yang bisa Sobat Pesona lakukan adalah melihat Candi Borobudur yang dikelilingi oleh Gunung Sindoro, Sumbing, Merbabu dan Merapi dengan menggunakan teleskop

Sumber foto andi_prasetyooo
Untuk merasakan pengalaman tersebut, Sobat Pesona hanya perlu membayar biaya tiket masuk sebesar Rp.5000 saja. Pendakian yang dilakukan memang mungkin sedikit menantang dan penuh petualangan, namun pemandangan yang akan Sobat Pesona dapatkan membuatnya akan terbayarkan.
6. Mangrove Kadilangu
Di Mangrove Kadilangu, Sobat Pesona akan mendapatkan sensasi pengalaman seolah berada di dunia yang berbeda. Pasalnya, Sobat Pesona akan dimanjakan dengan banyaknya spot foto yang unik dan menarik dengan hanya melintasi sebuah jembatan bambu yang menghubungkan satu spot dengan yang lainnya.
Di sini, Sobat Pesona akan berada tepat di atas air dan dikelilingi oleh hutan bakau yang indah. Selain menikmati panorama dengan berjalan kaki, Sobat Pesona pun dapat menyewa perahu. Semua ini bisa didapatkan dengan merogoh kocek sebesar Rp.5000 saja lho!
7. Kiskendo Cave
Jalur panjang nan melengkung dari gua yang indah ini dihiasi dengan stalaktit dan ukiran relief dari legenda Ramayana. Tetap terpampang nyata dalam kondisi yang baik, deretan relief itu menceritakan kisah pertarungan antara Rama dan Rahwana yang ingin mengklaim Dewi Shinta.

Sobat Pesona dapat menjelajahi setiap bagian dari gua yang sunyi dengan suhu yang sejuk ini.
8. Kedung Pedut
Kedung Pedut sendiri sebenarnya adalah kolam besar berwarna pirus yang terbentuk secara alami. Air di kolam ini adalah hasil dari Air Terjun Kedung Pedut.

Warna yang menakjubkan yang dimilikinya adalah hasil perpaduan antara kucuran air terjun yang bersih dan bebatuan di dasar sungai. Di sini, Sobat Pesona dapat menikmati atmosfer alam yang segar, atau bahkan berenang dan bermain air di kolamnya yang bersih!
9. Sentolo Craft
Sebuah kecamatan di Kulon Progo bernama Sentolo adalah surga bagi mereka yang mencintai kerajinan ini. Sentolo menawarkan kerajinan tas rajutan yang dibuat langsung dengan tangan namun tetap dijual dengan harga yang terjangkau. Tak perlu meragukan kualitasnya, tas ini dibuat dengan material yang unik dan presisi pembuatan yang apik. Kerajinan ini biasanya dibuat dari agel, pandan, dan eceng gondok dengan desain modern. Yuk bawa bagian dari Yogyakarta ke rumah!
10. Glamping De’Loano
Sebagai bagian dari wisata nomaden, Sobat Pesona dapat berkemah mewah di De’Loano di Desa Sedayu. Petualangan glamping ini menawarkan sepuluh tenda eksklusif yang dapat Sobat Pesona sewa dan juga satu tenda untuk sholat.
Tempatnya pun terbilang dekat dengan Candi Borobudur sehingga Sobat Pesona dapat dengan mudah merencanakan perjalanan ke sana setelah bermalam di sebuah tenda yang indah dan nyaman.
Nah, kini Sobat Pesona sudah memiliki daftar tempat-tempat menarik yang dapat Sobat Pesona kunjungi di Yogyakarta – dari yang paling menantang hingga tempat yang paling cocok untuk bersantai. Pilih tempat favoritnya, pesan tiket pesawat, dan Yogyakarta sudah siap menanti kedatangan Sobat Pesona!
Comment (0)